The Psychology of Money

Book Summary 21 Des 2021

Pernahkah bertanya seberapa banyakpun uang kalian tetap saja kurang? Sudah mengatur keuangan tapi uang tabungan terpakai juga? Atau selalu check out shopping cart setiap flash sale? Ia ataupun tidak, buku ini tetap cocok menjadi salah satu list bacaan kalian. Here's the summary!

Seseorang harus merasakannya baru tergerak untuk melakukannya

Manusia cenderung harus "nyemplung ke got", merasa sakit dan tidak menyenangkannya hal tersebut baru tergerak untuk melakukan prevensinya. Hal ini menjadi alasan kenapa sudah banyak contoh "gagal" dan bagaimana caranya tidak terjerumus ke hal yang sama tetapi tetap saja banyak yang tidak mengambil hikmahnya.

Takdir yang memisahkan orang beruntung dan buntung

Tapi bukan berarti hidup bergantung terhadap itu. Just put that a side, do the best let God do the rest.

Pengaturan keuangan terbaik adalah mengetahui dan mempraktekan kata "Cukup"

Pengaturan keuangan semuanya ini hanya tentang psikologi terhadap uang.

Ketahuilah bahwa waktu, pengalaman dan pilihan adalah dividen terbaik yang uang bisa tawarkan

Lihatlah uang sebagai alat tukar dan kita bukan hambanya.

Kendali atas hiduplah yang menciptakan kebahagian

Kendali atas waktu telah berkurang dengan maraknya hal yang menyita waktu dengan percuma. Melakukan hal yang disukai dengan jadwal yang tidak bisa dikendalikan sama saja dengan kehilangan kesempatan.

Berawal dari hal kecil dan berakhir dengan akumulasi

Kerjakanlah satu persatu dan sedikit demi sedikit, begitu juga dengan mengatur keuangan apalagi menabung.

Menjadi kaya semua orang tahu caranya, tetap kaya tidak semua orang bisa melakukannya

Ramuan antara sifat optimis, paranoia dan kesederhanaan.

Jangan salah, kekayaan adalah sesuatu yang tidak terlihat. Rumah, mobil atau barang yang tidak dibeli

Saat punya uangnya tapi tidak membelanjakannya, we called wealthy (kekayaan) not rich (kaya). Merasa kaya, ibarat olahraga dan diet, sudah olahraga berarti boleh makan besar padahal kekayaan sebenarnya adalah menolak makan besar walau sudah berolahraga.

Jangan-jangan selama ini, kita mengejar rasa hormat dan perhatian orang lain bukan kekayaan

Punya barang/hal konsumtif seharga 1 M bukan berarti mempunyai kekayaan 1 M akan tetapi kekayaan kita berkurang 1 M, parahnya jika berhutang.

Jumlah tabunganmu berbanding lurus dengan egomu

Tabungan = Pendapatan - Ego.

Jangan prediksi masa depan dengan sejarah

Walau sejarah bisa terulang, kenapa tidak melakukan aksi untuk menciptakan sejarahmu sendiri?

Memberi ruang untuk kesalahan

Dunia sangat unpredictable sehingga buatlah rancangan tidak hanya untuk sukses tapi bagaimana caranya keluar dari kegagalan.

Manusia itu dinamis

Jika menentukan target, bayangkan secara holistik, realistis dan kecocokan life stylemu dengan target yang ingin dicapai. Hindari hal extreme seperti bekerja terlalu santai atau terlalu keras, cukup yang normal saja. Ingat! tiga kotak tujuan hidup.

Jangan anggap sepele

Mungkin terlihat mudah karena bukan kamu yang melakukannya. Jangan sepelekan kerja keras orang lain. Terlalu percaya diri lebih sering membuat seseorang tak ahli dalam mengidentifikasi masalah dan harga dari keberhasilan sehingga tidak bisa memperkirakan bayarannya.

Pesimis = Status Quo

Jangan jadi pesimis dan judgmental. Butuh waktu yang lama untuk melihat suatu kebaikan, keberhasilan atau pentingnya suatu hal.

Dunia tidak bisa dikendalikan

Memang seperti itu cara mainnya, jangan terjebak dipemikiran yang salah.

Last, life is about seeking and execute the opportunity

Sekian.

Tag

Gwendry R

Seorang dokter yang didalam darahnya terdapat bakat wirausaha yang mengalir deras